Listrik Karimunjawa Terserap 16 Persen
KARIMUNJAWA, JAWAPOS - Meski memasuki musim baratan, namun pasokan listrik di Kepulauan Karimunjawa dipastikan aman. Hal ini terlihat dari kondisi sepekan terakhir. Hujan dan angin yang mengguyur wilayah Karimunjawa sepekan terakhir tidak membuat jaringan listrik bermasalah.
Hal ini disampaikan Koordinator Kehumasan PLN Area Kudus Muhdam Azhar kemarin. Azhar menyampaikan, berdasarkan data yang dihimpun pihaknya melalui pantauan dispatcher PLN Area Kudus, Karimunjawa yang terdiri dari dua buah penyulang hanya mengalami gangguan dua kali dalam sepekan. "Itupun durasi padamnya relatif sebentar," katanya kepada Jawa Pos Radar Kudus.
Mengenai kondisi listrik di Karimunjawa sendiri, Azhar menyampaikan pasokan energi listrik di Karimunjawa tergolong surplus. Dari total kapasitas 2.200 kW, pada beban puncak hanya terserap sekitar 356 kW atau 16 persen dari jumlah total.
Jawa Pos Terbitan Rabu 14 Februari 2018 Halaman 4 Kolom 2-5